Sesosok Mayat Tewas Dalam Posisi Bersujud Didepan SMK HKBP Jalan Gereja Siantar
Siantar - Suasana diseputaran Jalan Gereja, Kelurahan Kristen Kecamatan Siantar Selatan, Kota Pematangsiantar, Kamis (16/8/2018) pagi, mendadak heboh.
Sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan tergeletak diatas trotoar dengan posisi seperti orang bersujud.
Tak berapa lama informasi itu sampai juga ketelinga pihak kepolisian. Petugas lalu memasang police line dan mengevakuasi jasad korban ke ruang instalasi jenazah RSUD Djasamen Saragih.
Adapun ciri-ciri korban yakni berkepala plontos, memakai kaos biru dan abu rokok, memakai sendal jepit, celana keper hitam.
Sementara tak jauh dari jasad korban ditemukan botol minuman mineral yang diisi dengan tuak.
Namun disebut-sebut jika korban bermarga Sianipar dan berdomisili diseputaran Lapangan Bola.
Dari data yang dihimpun dilapangan, awalnya jasad korban ditemukan oleh warga yang sedang melintas dari depan SMK HKBP. Mereka curiga karena korban tak bergerak.
Beberapa kali dipanggil tak ada sahutan. Hanya hitungan detik lokasi kejadian sudah dipenuhi warga yang ingin melihat dari dekat.
Polisi dari Polsek Siantar juga tiba di TKP. Usai melakukan olah TKP dan meminta keterangan saksi, jasad korban akhirnya dibawa ke ruang instalasi jenazah.
Disisi lain, beberapa warga yang datang ke lokasi mengaku kalau korban dikenal dengan marga Sianipar.
Disebutkan para warga, korban sering membantu catering di Sopo Godang, yang hanya berjarak 50 meter dari TKP.