Cari

Aksi Bajing Loncat Di Jalinsum Antara Aek Kanopan Sampai Aek Pamingke Semakin Meresahkan

Posted 11-04-2019 13:45  » Team Tobatabo

LABURA - Masyarakat yang melintas di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum)  antara Aek Kanopan sampai Aek Pamingke Kabupaten Labuhanbatu Utara Suamatera Utara merasa tidak nyaman dan resah karena banyaknya kejahatan jalanan yang kerap merampok uang jalan supir Truck,  mencuri barang – barang dan mengejar – ngejar mobil Truck angkutan barang.

Hal ini juga sempat di posting Joan Lubis dalam Media Soaial, Selasa (9/4/2019) dengan video yang memperlihatkan dua orang yang mengendarai sepeda motor metic jenis Honda Vario BK 2129 PAV yang sedang bereaksi mengoyak tenda dan mengambil beras dari dalam mobil jenis Colt Disel.

Joan Lubis menulis dalam postingannya agar Pihak Kepolisian yang ada di Polsek Aek Natas dapat serius bekerja untuk menertipkan kejahatan jalanan yang selama ini sangat meresahkan masyarakat khususnya supir angkutan barang.

Supir angkutan barang yang mengaku bermarga Tarigan dan Silalahi ketika dikonfirmasi, Selasa (9/4/2019) di salah satu rumah makan di Dusun Bulu Cina Kelurahan Sidorejo Kecamatan Rantau Selatan menyampaikan kalau di Jalan Lintas Sumatera antara Aek Kanopan samapai Aek Pamingke  Kabupaten Labuhanbatu Utara sangat rawan dengan bajing loncat dan perampok uang jalan.

Tarigan menyampaikan kalau dirinya sering dikejar oleh orang yang tidak dikenal dengan menggunakan sepeda motor dan menyuruh kita untuk berhenti, dan ketika kita berhenti mereka itu langsung meminta agar kita menyerahkan uang jalan kita dan mengancam dengan menggunakan senjata tajam, jelas Tarigan.

Silalahi yang juga berprofesi sebagai supir Truk Colt Disel yang mengakut jeruk dari Tanah Karo ke Kerinci Riau juga mengaku kalau Jalinsum dari Aek Kanopan sampai Aek Pamingke Kabupaten Labuhanbatu Utara kalau melintas disana sering dikejar oleh sepeda motor, karena bos saya sering mengingatkan kalau didaerah itu jangan sampai berheti,  kalau pun dipaksan tabrak saja, karena mereka itu adalah perampok,  saya memang sering dikejar tetapi sampai saat ini belum pernah kenak rampok, jelas Silalahi.

Masyarakat berharap agar pihak Kepolisian yakni Kapolsek Kualuh Hulu,  Kapolsek Aek Natas dan Kapolres Labuhanbatu dapat memaksimalkan babin kamtipmas di jalur Lintas Sumatera antara Aek Kanopan sampai Aek Pamingke sehingga dapat meminimalisir pelaku kejahatan jalanan ini sehingga dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang melintas pada siang dan malam hari.